5 Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dan Terlilit Hutang


Halo sobat Madam Sherina ,kartu Kredit merupakan barang yang wajib Anda punya di era sekarang. Kartu kredit adalah alat pembayaran berbahan plastik yang dikeluarkan oleh penerbit kartu tersebut yangs fungsinya untuk alat transaksi pembelian atas barang atau jasa dengan syarat-syarat yang sudah ditentukan oleh penerbit kartu kredit tersebut.

Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang

Di Indonesia sendiri ada 22 penerbit kartu kredit dengan pembagian 20 penerbit kartu kredit dari Bank dan 2 dari perusahaan  non bank. Banyak sekali manfaat yang didapatkan dengan menggunakan kartu kredit. Namun tahukah Anda bahwa kartu kredit bisa jadi boomerang jika tidak bijak memanfaatkannya. Lalu apa saja tips menghemat pengeluaran kartu kredit ? kita simak penjelasan berikut :

1. Maksimal dua kartu kredit saja

Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang
thewealthwisher.com

Anda harus bisa membatasi diri dari tawaran penerbit kartu kredit di Indonesia. Sebaiknya disarankan hanya memiliki 2 kartu kredit saja. Jika mempunyai lebih dari 2 maka hasrat Anda akan berbelanja semakin tinggi. Hal ini dapat menjadikan hal buruk bagi Anda yaitu hutang akan menumpuk dan akan menjadi sulit untuk membayar.

2. Aturlah batas limit kartu kredit sesuai kebutuhan

Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang
financialexpress.com
Tips menghemat pengeluaran kartu kredit lainnya yaitu Anda harus menyadari bahwa kartu kredit memiliki limit dalam jumlah tertentu. Sebaiknya Anda tentukan sendiri dengan kemapuan finansial yang Anda punya untuk menentukan limitnya. Sebaiknya gunakan limit yang kecil agar tidak terkesan boros dan pengeluaran dapat diatur secara lebih baik.

3. Pikir sebelum berbelanja, jangan boros


Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang
visitandorra.com
Sebelum berbelanja sebaiknya buat daftar belanjaan yang penting sesuai dengan kebutuhan Anda. Jangan buat daftar belanjaan yang tidak urgent untuk kebutuhan Anda karena akan menjadikan boros. Dengan membuat daftar belanjaan maka penggunaan kartu kredit dapat disesuaikan dengan limit yang dibebankan. 

4. Periksalah tagihan dengan teliti

Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang
rocketmatter.com

Anda akan menerima tagihan pembayaran sejumlah kredit yang dikeluarkan setiap bulannya jika menggunakan kartu kredit. Kegunaan daftar belanjaan diatas sangat berpengaruh dengan jumlah tagihan yang akan Anda terima setiap bulannya. Dengan adanya daftar belanjaan bisa menjadi koreksi jika tagihan kartu kredit yang dikeluarkan penerbit bisa salah,

5. Manfaatkan point reward yang kamu dapatkan

Tips Menghemat Pengeluaran Kartu Kredit dari Terlilit Hutang
paymentsjournal.com
Salah satu keuntungan yang didapat dengan menggunakan kartu kredit adalah adanya point reward. Setiap transaksi ang Anda lakukan akan menambah point dikartu kredit Anda. Semakin banyak transaksi semakin banyak juga point reward yang bakal Anda dapatkan. Point reward ini bisa ditukarkan dengan barang yang sering promo.

Akhir kata berikut adalah tips menghemat pengeluaran kartu kredit dari terlilit hutang. Semoga sobat  Madam Sherina bisa menerapkannya dirumah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Investasi Jangka Panjang yang Patut Dicoba Untuk Pengusaha Muda